InfoSAWIT, JAKARTA – Harga minyak sawit mentah (CPO) pada PT. Kharisma Pemasaran Bersama Nusantara (KPBN) tercatat naik menjadi Rp 11.318/kg pada Kamis (31/8/2023), dengan demikian harga CPO terjadi kenaikan sekitar Rp 98/kg, bila dibandingkan dengan harga CPO pada Rabu (30/8/2023) yang mencapai Rp 11.220/kg.
Dari informasi yang didapat InfoSAWIT dari KPBN, harga CPO untuk Belawan & Dumai ditetapkan Rp 11.318/Kg. Harga CPO Talang Duku dibuka Rp. 11.118 /Kg, namun terjadi withdraw (WD) dengan penawaran tertinggi Rp 10.995/kg.
Melansir laporan Badan Pusat Statistik Indonesia, ekspor minyak sawit dan produk turunannya turut berkontribusi terhadap kinerja ekspor Indonesia hingga 11,59%. Meski hasil ekspor pada periode Juli 2023, bila dibandingkan periode Juni 2023, turun 1,51%. Sedangkan dibandingkan secara tahunan, turun hingga 19,25%.
BACA JUGA: Mentan Syahrul Yasin Limpo: Kita Berpihak Kepada Petani Adalah Kewajiban
Nilai ekspor minyak sawit dan produk turunannya pada periode Juli 2023 mencapai US$ 2,28 miliar. Bila dibandingkan periode bila sebelumnya, turun US$ 0,03 miliar atau sebesar US$ 2,31 miliar. Bila dibandingkan setahun sebelumnya, tepatnya Juli 2022, nilai ekspor Juli 2023 turun sebesar US$ 0,54 miliar atau sebesar US$ 2,82 miliar.
Berikut rincian hasil Tender KPBN (Rp./Kg), Excld PPN periode Kamis (31/8/2023):
CPO________
Franco Belawan & Dumai Rp. 11.318-MM, IBP, SDS
Talang Duku Rp. 11.118 (WD), Penawaran tertinggi Rp. 10.995-EUP
(T2)