InfoSAWIT, JAKARTA – Harga minyak sawit mentah (CPO) pada PT. Kharisma Pemasaran Bersama Nusantara (KPBN) Inacom ditetapkan Rp15.075/kg pada Rabu (12/3/2025), dengan demikian harga CPO naik 0,63% atau terdapat kenaikan sekitar Rp 95/kg, dibandingkan harga CPO pada Selasa (11/3/2025) yang mencapai Rp14.980/kg.
Dari informasi yang didapat InfoSAWIT dari KPBN, Harga CPO Franco Belawan & Dumai ditetapkan Rp15.075/Kg. Harga CPO Loco Pelaihari dibuka Rp14.521/kg namun terjadi withdraw (WD), dengan harga Penawaran tertinggi Rp13.700/kg
Sementara dilansir Reuters harga kontrak minyak sawit berjangka di Bursa Malaysia naik pada Rabu, (12/3/2025) mengakhiri dua sesi penurunan berturut-turut, karena harga minyak sawit di Bursa Dalian yang lebih kuat menopang pasar.
Harga kontrak minyak sawit acuan FCPOc3 untuk pengiriman Mei 2025 di Bursa Malaysia Derivatives Exchange naik RM22 per ton, atau terdapat kenaikan sekitar 0,49%, menjadi RM4.510 (US$1.018,06) per metrik ton pada jeda tengah hari. Harga kontrak tersebut turun 2,96% dalam dua sesi terakhir.
Lantas, harga kontrak soyoil Dalian yang paling aktif DBYcv1 turun 0,81%, sementara harga kontrak minyak sawitnya DCPcv1 naik 0,83%. Soyoil di Chicago Board of Trade BOcv1 naik 0,24%.
Berikut rincian hasil Tender KPBN (Rp./Kg), Excld PPN periode Rabu (12/3/2025):
BACA JUGA: Harga TBS Sawit Swadaya Riau Periode 12 – 18 Maret 2025 Tertinggi Rp 3.616,46 per kg
CPO_____
Franco Belawan & Dumai Rp15.075-MM, IBP
Loco Pelaihari Rp14.521 (WD). Penawaran tertinggi Rp13.700-WNI
CPKO_____
Loco Palembang Rp27.165 (WD). Penawaran tertinggi Rp22.850-SAP
(T2)