“Meskipun demikian, ini merupakan langkah penting untuk memastikan bahwa petani sawit kecil tidak ketinggalan dalam perubahan lanskap perdagangan minyak sawit,” kata Parveez seprti dilansir Business Time.
Upaya tambahan yang dilakukan MPOB melibatkan pemetaan lokasi pertanian yang cermat bagi petani kecil. Inisiatif ini tidak hanya membantu memenuhi persyaratan ketertelusuran EUDR namun juga menawarkan solusi kepatuhan yang hemat biaya.
“Gagal memenuhi tuntutan UE dapat membahayakan penjualan minyak sawit ke kawasan ini, sehingga langkah-langkah proaktif ini menjadi semakin penting,” katanya. (T2)