InfoSAWIT, JAKARTA – Harga minyak sawit mentah (CPO) pada PT. Kharisma Pemasaran Bersama Nusantara (KPBN) Inacom ditetapkan Rp 12.460/kg pada Rabu (17/4/2024), dengan demikian harga CPO tercatat turun Rp 316/kg, atau terdapat penurunan sekitar 2,47% dibandingkan dengan harga CPO pada Selasa (16/4/2024) yang mencapai Rp 12.776/kg.
Dari informasi yang didapat InfoSAWIT dari KPBN, harga CPO Franco Belawan & Dumai ditetapkan Rp 12.776/Kg. Harga CPO Franco Talang Duku dibuka Rp 12.310/Kg namun terjadi withdraw (WD) dengan penawaran tertinggi Rp 12.100/Kg. Harga CPO Kaltim ditetapkan Rp 12.060/kg.
Lantas harga minyak inti sawit (CPKO) di Lampung dibuka Rp 16.107/Kg namun terjadi withdraw (WD) dengan penawaran tertinggi Rp 12.002/Kg.
BACA JUGA: India Pangkas Impor Minyak Sawit, Pindah Ke Minyak Bunga Matahari yang Lebih Kompetitif
Sementara harga CPO di bursa Malaysia pula tercatat menurun. Harga kontrak minyak sawit berjangka di Bursa Malaysia turun pada Rabu (17/4/2024) untuk sesi keempat berturut-turut, merosot ke level terendah dalam enam minggu terakhir, lantaran harga minyak nabati lainnya yang lebih kompetitif dibanding minyak sawit membebani permintaan.
Dilansir Reuters, harga kontrak acuan minyak sawit berkode FCPOc3 untuk pengiriman Juli 2024 di Bursa Malaysia Derivatives Exchange turun RM 78 per ton atau terdapat penurunan sekitar 1,91%, menjadi RM 3.996 (US$ 834,24) per metrik ton pada istirahat tengah hari, mencapai level terendah sejak 6 Maret lalu.
BACA JUGA: Mengubah Narasi Deforestasi di Sawit: Perspektif Baru dari Buku “Not the End of the World”
Berikut rincian hasil Tender KPBN (Rp./Kg), Excld PPN periode Rabu (17/4/2024):
CPO_____
Franco Belawan & Dumai Rp. 12.460-ACI, AGM
Talang Duku Rp. 12.310 (WD). Penawaran tertinggi Rp. 12.100-PRISCOLIN
Kaltim Rp. 12.060-EUP
CPKO_____
Lampung Rp. 16.107 (WD). Penawaran tertinggi Rp. 12.002-KLK
(T2)